Karakteristik Penetasan Hasil Persilangan Ayam Tolaki dan Ayam Pelung

Authors

  • Junaedi Junaedi Program Studi Peternakan, Fakultas Pertanian Perikanan dan Peternakan, Universitas Sembilanbelas November Kolaka, Jl. Pemuda No. 339, Kolaka 93517, Sulawesi Tenggara, Indonesia http://orcid.org/0000-0003-0255-9521
  • Hastuti Hastuti Program Studi Peternakan, Fakultas Pertanian Perikanan dan Peternakan, Universitas Sembilanbelas November Kolaka, Jl. Pemuda No. 339, Kolaka 93517, Sulawesi Tenggara, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.21776/ub.jtapro.2021.022.01.7

Keywords:

Ayam Tolaki, Ayam Pelung, Persilangan, Penetasan

Abstract

Ayam Tolaki sebagai ayam lokal penghasil telur yang tinggi perlu disilangkan dengan ayam Pelung sebagai ayam lokal penghasil daging yang baik. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengkaji “karakteristik penetasan hasil persilangan ayam Tolaki dan ayam Pelungâ€. Penelitian ini menggunakan ayam umur satu tahun, yaitu dua pejantan ayam Tolaki yang dikawinkan dengan empat ekor ayam Pelung. Parameter yang diamati pada penelitian ini berupa berat telur tetas, berat telur tetas hari ke 18, susut tetas (egg weight loss), fertilitas, daya tetas telur, bobot day old chick (DOC), korelasi bobot telur tetas dengan egg weight loss, korelasi bobot telur tetas dengan bobot DOC, korelasi egg weight loss dengan bobot DOC. Hasil persilangan ayam Pelung dengan ayam Tolaki memiliki rataan bobot telur tetas 54,57 gram, rataan berat telur tetas hari ke 18 yaitu 48,71 gram, dan rataan bobot DOC sebesar 35,41 gram. Adapun fertilitas mencapai 91,11%, daya tetas sebesar 87,80%, dan egg weight loss (susut tetas) sebesar 11,01%. Parameter egg weight loss menunjukkan korelasi sangat lemah dengan bobot telur tetas, berat telur hari ke 18, dan bobot DOC. Sedangkan parameter bobot telur tetas dan bobot DOC berkorelasi kuat dan positif serta berpengaruh nyata.

Author Biography

Junaedi Junaedi, Program Studi Peternakan, Fakultas Pertanian Perikanan dan Peternakan, Universitas Sembilanbelas November Kolaka, Jl. Pemuda No. 339, Kolaka 93517, Sulawesi Tenggara, Indonesia

Dosen di Fakultas Pertanian Perikanan dan Peternakan, Prodi Peternakan, USN Kolaka

Downloads

Published

2021-06-30

How to Cite

Junaedi, J., & Hastuti, H. (2021). Karakteristik Penetasan Hasil Persilangan Ayam Tolaki dan Ayam Pelung. TERNAK TROPIKA Journal of Tropical Animal Production, 22(1), 52–62. https://doi.org/10.21776/ub.jtapro.2021.022.01.7